Perpustakaan Pantai
Hello! Pasti kalian bingung kan, dimana ada perpustakaan pantai. Tapi, faktanya emang ada, kok. Perpustakaan pantai ini letaknya di Bulgaria.
Waktu itu kira-kira pukul 08.00 atau 08.30 aku dengerin Prambors Radio 99.2 FM Solo dan penyiarnya (nggak tahu namanya) cerita tentang perpustakaan pantai ini. Nah, dari situ aku tahu banyak dan aku ingin nge-share ini supaya readers juga tahu tentang perpustakaan ini. Happy reading!
MEMBACA buku asyik dilakukan di manapun, tak terkecuali pantai. Di Bulgaria, wisatawan dapat bersantai di pinggir laut sembari membaca buku yang dapat dipinjam dari perpustakaan pantai.
Tren perpustakaan di pinggir pantai mulai berkembang di benua Eropa saat musim panas. Pada Mei lalu, di Bulgaria Black Sea Resort, dibuka kembali perpustakaan pantai kedua kalinya dengan koleksi 6.000 buku bacaan.
Perpustakaan ini modelnya cukup simpel dan menarik perhatian. Buku-buku ditata rapi di rak sebuah mobil keliling.
Jika ingin meminjam, wisatawan tinggal menghampiri dan memilih judul buku sesukanya. Lalu dibaca sambil bersantai menikmati semilir angin laut dan deburan ombak yang mendamaikan jiwa. Demikian dilansir dariHuffington Post, Selasa (15/7/2014).
(tty)
Note: Readers, artikel ini diambil dari okezone.com, ya! Jangan lupa kunjungi juga.
Comments
Post a Comment